Treble Winner! Onic Esports Permalukan Bigetron Alpha Dan Amankan Trofi Juara ESL Snapdragon Pro Series MLBB S3! Salah satu tim esport terbesar di Indonesia dalam divisi game Mobile Legends : Bang Bang (MLBB) berhasil meraih gelar juara dalam ajang ESL Snapdragon Pro Series MLBB Season 3, tim itu adalah Onic Esports. Gelar juara itu berhasil diamankan oleh Onic Esports setelah berhasil mengalahkan tim Bigetron Alpha yang juga dari Indonesia pada partai final.
Kemenangan yang diperoleh Onic Esports ini bisa dikatakan sangat telak, dimana pada partai final itu tim Onic Esports yang diperkuat oleh Kairi, Sanz, Kiboy, Butsss, dan CW berhasil mempermalukan Bigetron Alpha yang berisikan Super Vynn, Super Saken, Super Kenn, Morenooo, dan Xorizo dengan skor 4-0.
Kekuatan yang dimiliki oleh Onic Esports ini sudah bisa disaksikan sejak game pertama dimulai. Dimana, Onic Esports mampu memberikan tekanan secara terus menerus. Hal itu dapat dilihat ketika Morenoo sebagai midlaner Bigetron Alpha berhasil ditumbangkan pada menit awal.
Permainan Onic Esports yang sangat disiplin mampu mengatur tempo permainan hingga mendapatkan momen lord pada menit ke-13. Menggunakan bantuan lord yang sudah evolved itu, Kairi dan kolega tak ingin menyia-nyiakan kesempatan.
Meski Super Vynn dkk mengerahkan semua kekuatannya untuk team fight demi menjaga base turret, tetapi kekuatan yang dimiliki oleh Onic Esports ternyata masih terlalu tinggi. Alhasil game pertama diamankan oleh Onic Esports dengan cukup cepat.
Baca Juga : Honkai Star Rail Gim Seluler Menarik dari HoYoverse
Memasuki game kedua, dominasi yang ditunjukkan oleh CW dkk masih terlalu gahar. Permainan agresif yang diberikan Onic Esports membuat para pemain dari Bigetron Alpha kesulitan untuk mengembangkan permainannya. Ketika berebut objektif turtle, Onic Esports langsung tancap gas untuk memulai team fight.
Bermodal dengan high mechanic dari para player Onic Esports, dua pemain dari Bigetron Alpha harus menjadi korban dalam pertempuran itu. Sejak momen itu, tim berjuluk sang landak kuning ini berhasil unggul dari segi network dan objektifnya.
Beragam inisiasi yang dilakukan Kiboy berhasil mendapatkan sambutan yang tepat baik itu oleh Kairi, Sanz, atau CW sebagai pemberi damage terbesar. Akhirnya, permainan solid dari Onic ini mampu menyelamatkan game kedua dan merubah skor menjadi 2-0.
Ketika game ketiga dimulai, Bigetron Alpha kali ini tampil dengan lebih impresif. Untuk memperkecil ketertinggalan, Xorizo dkk melakukan perlawanan ketat terhadap para pemain Onic. Bahkan, BTR mampu mengungguli dari objektif turret yang telah berhasil dirobohkan.
Pertempuran masih berlangsung dengan sangat ketat, dengan banyaknya momen yang berhasil diciptakan oleh tim BTR. Tim robot merah itu mampu menculik tiga pemain Onic untuk segera mengakhiri game ketiga ini.
Tetapi, dengan performa yang ditunjukkan oleh Kiboy dan CW Berita Game yang masih hidup mampu menjaga base turret agar tak roboh. Akhirnya, memasuki menit ke-17, CW dan kolega berhasil mendapatkan momen untuk membalikkan keadaan dan mengakhiri game ketiga dan memastikan diri untuk satu poin lagi menjadi juara.
Dengan kepercayaan diri penuh menjalani game ke-4, Onic Esports masih sangat solid dan kuat untuk meladeni permainan agresif early game dari BTR. Meski sempat terculik sang junglernya, Kairi, tetapi Onic mampu membalaskan dengan mencuri Super Kenn sebagai jungler dari tim BTR.
Terdapat momen All In Team Fight pada menit ke-12 untuk memperebutkan lord, surprise momen dari Kiboy yang menggunakan Kufra berhasil dimaksimalkan oleh rekan setimnya. Akhirnya, BTR ter-wipeout dan Onic Esports langsung mengakhiri pertandingan sekaligus mengunci gelar juara ESL Snapdragon Pro Series.
Kemenangan itu menjadi pelengkap musim 2022 dari tim Onic Esport meraih Treble Winner. Diketahui sebelumnya, Onic berhasil meraih juara dari MPL ID S11, MSC, dan kali ini ESL Snapdragon Pro Series.